Saturday, January 06, 2007

BOLU PISANG

Share |
















Sewaktu buat bolu ini saya tak pakai timbangan, pakainya gelas ukuran sedang kira-kira gelas 250ml.resep ini saya dapat dari ibu yang punya kontrakan thanks ibu Nurhaida.

Bahan :
1 ½ gelas tepung terigu
4-5 butir telur (tergantung besar kecilnya kalo kecil pakai 5 butir telur)
½ gelas minyak sayur/margarin yang dicairkan
1 gelas gula pasir (tidak saya masukan semua karena terlalu manis)
4 buah pisang ambon diancurin
½ sdt soda kue

cara membuat :
-Taruh dlm wadah telur dan gula pasir mixer sampai mengembang.
-Campur tepung terigu dan soda kue lalu masukan ke adonan telur sedikit demi sedikit, masukan pisang dan terakhir minyak goring aduk sampai rata.
-Taruh dalam cetakan panggang sampai matang (kurang lebih 45 menit)

2 komentar:

Anonymous 27/6/07  

dear jeng asri
saya sangat suka bolu pisang ,bagaimana kalau pakai telur 8 berapa takaran gula,tepung ,mentega, dan pisang
terima kasih jeng

Unknown 18/6/18  

Mantab resepnya... Istri sy udah coba. Makasih ya

  © Blogger template 'Perfection' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP